Pewangi pakaian Molto Korean Strawberry |
Sudah kurang lebih 2 minggu aku dan keluarga kecilku menempati rumah baru kami. Rasanya tidak berhenti bersyukur hati ini. Tanggal 23 mei 2022 malam waktu itu kita packing sebagian perabot rumah yang akan dibawa pindahan malam itu. Hanya barang- barang inti yang memang kebutuhan pokok rutinitas kita di rumah baru nanti. Saat mengemasi satu per satu barang rasanya terselip haru, ingat kenangan rumah lama. Biar bagaimanapun, suasana, tempat, momment dan semua printilan rumah lama itu ada bekasnya di hati kita. Ya ampun menulisnya saja ikutan mellow...
Tapi, bagian paling menghibur buat seorang wanita, istri, juga ibu seperti aku ini ya tidak jauh dari pergantian perabot dan alat rumah tangga tertentu yang kebetulan kondisinya harus pula diganti dengan yang baru. Horreee (sumringah)
Rumah baru memang identik dengan selera baru, gaya baru, dan terpenting suasana dan energinya juga harus baru ya.. tapi tetap dengan porsi yang tepat buat kita.
Nah, ngomongin tentang suasana dan energi yang baru, aku lagi punya ide nih, untuk menciptakan hal-hal baru yang makin membuat momen-momen kecil keluarga kami makin manis. Kaya gimana si??? Yuk disimak ya...
Keharmonisan Keluarga di Rumah
Keharmonisan keluarga itu ada karena diciptakan bersama, sama halnya dengan quote yang sering kita dengar bahwa kebahagiaan itu kita yang ciptakan atau kita sendiri yang mengusahakan suasana bahagia dan harmonis itu terjadi. Maka.. dari situ aku belajar bahwa ayo kita bisa mengusahakan apapun dirumah yang akan menciptakan suasana-suasana positif yang kita inginkan sesuai dengan hal-hal yang dekat dengan diri kita, selera kita, dan semua hal yang menyenangkan keluarga.
Karena keluarga harmonis merupakan tempat yang menyenangkan dan positif untuk hidup, anggota keluarga mau belajar beberapa cara untuk saling memperlakukan satu sama lain dengan baik. Terlebih harmonis itu sendiri juga meliputi aspek fisik dan psikis anggota keluarganya.
Hal-hal yang makin mempererat hubungan keluarga adalah memori indah tentang suasana rumah, khas nya rumah kita, masakan rumah, sudut rumah tertentu, dan tentu saja.. aroma wewangian khas dirumah.
Efek Wewangian pada Manusia
Dari banyaknya webinar yang aku ikuti, ternyata semua aroma / wewangian memberi efek ke suasana hati seseorang. Wewangian bisa menimbulkan kebahagiaan. Saat bahagia maka kita cenderung mempunyai pandangan lebih positif akan berbagai hal, melepaskan rasa stress, wewangian juga dapat mengembalikan kenangan atau nostalgia lama.
Mengapa demikian?
Karena wewangian berkaitan erat dengan emosi, dan pengolahan memori didalam otak. Ketika mencium wewangian, ransangan memori dalam tubuh dengan cepat menghubungkannya kepada memori dan emosi.
Efek dari rangsangan tersebut membuat kita mengkaitkannya dengan sebuah objek, tempat, atau bahkan orang-orang tertentu.